PENGAWASAN MANDIRI LEBIH OPTIMAL MINIMALISIR TEMUAN

Monday, 10 May 2021



Jakarta, 10 Mei  2021 – Dinas penelitian dan Pengembangan TNI AD telah melaksanakan taklimat akhir Post Audit Itjenad tahun 2020, selama melaksanakan post Audit dari mulai tanggal dari tanggal 29 April s.d 5 Mei 2021 dimadislitbangad, Laboratorium dan Pok Liti di Bandung, taklimat akhir dilaksanakan pada tanggal 10 Mei 2021 di Madilitbangad Matraman Jakarta.

 

Pada Taklimat akhir    Irjenad  Letjen TNI Benny Susianto, S.I.P. Selaku Penanggung jawab Post Audit Itjenad dalam kata sambutanya saat taklimat akhir yang dibacakan oleh Irum Brigjen TNI  Darmono., S.I.P.,  mengatakan bahwa  Itjenad melakukan pengawasan kepada jajaran dan satuan dilingkungan TNI AD merupakan pengawasan internal dan pendampingan dan bersifat konsultasi, bila terdapat temuan ataupun masalah dapat dikomunikasikan lebih awal dengan pihak Tim Post Audit Itjenad, adapun  temuan-temuan yang ditemukan oleh Tim  post Audit Itjenad menjadikan suatu pelajaran dan cerminan serta koreksi atas kinerja masing-masing Staf Dislitbangad samapai sejauhmana kinerja dan Pertanggungjawaban tugas yang diembanya, hal ini agar tidak terulang hal yang sama pada program kerja di tahun 2021 mendatang, selayaknya dengan evaluasi Post Audit Itjenad atas temuan saat ini ke depan tidak ada lagi temuan hal yang sama, kalau temuanya sama berarti perlu ditinjau kembali kinerja jabatan yang diembanya oleh Kadislitbangad  ujarnya, sebagai upaya kontrol yang lebih efektif jika dalam satuan atau staf atau subdis-subdis di Dislitbangasd perlu memiliki tim pengawas secara mandiri akan lebih efektif dan optimal dalam meminimalisir temuan-temuan pada program kerja tahun 2021 oleh Tim dari Itjenad nantinya, adakan pengawasan mandiri secara berkala, baik perminggu maupun perbulan secara intensif yang ditugaskan oleh para Kabag untuk mengontrolnya sehingga akan meminimalisir temuan-temuan pada program kerja anggaran berikutnya, selanjutnya produk-produk yang sudah diperbaiki menjadi pedoman dan acuan pada program kerja anggaran berikutnya, perlu adanya peningkatan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) nya bidang pengawasan dan pemeriksaan bila terdapat kesulitan konsultasikan dengan pihak Itjenad, Insya Allah akan membantunya ujarnya pada kesempatan yang sama ketua Tim Post Audit Itjenad Brigjen TNI Danny Herman menyampaikan evaluasinya tentang beberapa atensi dan temuan-temuan untuk menjadi perhatian dan evaluasi ke depan kendatipun temuan-temuan tersebut langsung dijawab dan diperbaikinya dan perbaikan tersebut sudah diterima oleh Tim Post Audit Itjenad tapi ke depan jangan hal yang sama temuan pada program kerja di tahun 2021 ujarnya.

 

Selanjutnya Kepala Dinas Penelitian dan pengembangan TNI AD Brigjen TNI. Terry  Tresna  Purnama, S.I.Kom., M.M., dalam sambutanya pada taklimat akhir setelah menerima dokumen temuan yang diserahkan ketua Tim Post Audit Brigjen TNI Danny Herman  kepada Kadislitbangad menyampaikan bahwa kegiatan Post Audit Tim Itjenad TA  2021 yang telah dilaksanakan di satuan Dislitbangad dari tanggal 29 April s.d 5 Mei 2021, merupakan bagian dari kegiatan pemeriksaan atas implementasi dari kebijakan dan instruksi pimpinan Angkatan Darat tentang pelaksanaan program kerja dan anggaran. Adapun program tersebut bertujuan agar terwujudnya tertib pengelolaan administrasi keuangan dan perbendaharaan negara di Lingkungan Angkatan Darat sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Sehubungan dengan pelaksanaan kegiatan    Post    Audit     Tim     Itjenad tersebut, kita telah berusaha memberikan data secara optimal dan objektif sesuai dengan permintaan Tim Post Audit Itjenad.Harapan kami, kiranya sasaran akhir  dari  kegiatan  ini  dapat  dijadikan sebagai bahan masukan perbaikan dan feed back (umpan balik) dalam rangka peningkatan kualitas kinerja satuan dimasa mendatang. ujarnya, Kadislitbangad menambahkan bahwa temuan-temuan serta evaluasi yang sangat berharga ini akan menjadi acuan dan akan dipedomani untuk program kerja di masa yang akan datang, petunjuk arahan dari Irum Itjenad berupa Pengawasan secara mandiri akan kami terapkan supaya mengefektifkan kinerja staf dislitbangad dalam memperbaiki kinerja ke depan sehingga dengan pengawasan mandiri ini akan dapat meminimalisir temuan pada program kerja tahun 2021 juga perbaikan-perbaikan akan tetap kami simpan dan akan menjadi acuan dan pedoman serta adanya peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) bidang pengawasan dan pemeriksaan akan kami tingkatkan sudah barang tentu akan menkomunilasikan serta mengkonsultasi dengan Itjenad ujarnya.

 

 

Hadir pada Taklimat Akhir  Post  Audit Itjenad,  Sesdislitbangad, Kaliti, Kalab, para Kasub, para Pa Ahli, Kainfolahta, Para Kabagset dan Paku Dislitbangad dan Tim dari Post Audit Itjenad, Irum Brigjen TNI  Darmono., S.I.P.,  Ketua tim : Irlog Itben Itjenad  Brigjen TNI Denny Herman, Sekretaris Tim, Kolonel Ckm Dr. Asep Ganjar,M.M.R.S. Anggota Tim : Kolonel Inf Dwi Tugas Irianto, Kolonel Inf Mudjiharto, Kolonel Inf Widya Prasetyo, S.PD.,kolonel CPN Asyik Rudianto, S.MN.,M.M., Letkol Cku  rakhmat hidayat, S.I.P.



(admin)

Informasi Penerimaan TNI-AD TA. 2024