Kadislitbangad Serahkan Sertifikat Hasil Uji Coba Rifle Perimeter Management System (RPMS) Hasil Litbanghan Pussenif

Friday, 19 April 2024



Jakarta, dislitbang-tniad.mil.id - Kepala Dinas Penelitian dan Pengembangan TNI AD (Kadislitbangad) Brigjen TNI Hery Setiyono, S.Sos., M.M. menyerahkan Sertifikat Uji Coba (Sertifikasi)  Rifle Perimeter Management System (RPMS)  Hasil Litbanghan Pussenif hasil kerja sama dengan PT. Garuda Makmur Perkasa kepada Kolonel Inf Ruddy Hermawan, SH., S.I.P Dirbinlitbang Pussenif di ruang kerja Kadislitbangad, Matraman, Jakarta, Selasa (19/04/2024).



 


Rifle Perimeter Management System (RPMS) hasil litbanghan Pussenif, merupakan alat pengamanan sistem perimeter untuk mendukung pasukan dalam melaksanakan tugas operasi guna mendeteksi kedudukan/koordinat,  jarak personel dan kendaraan serta mengetahui arah tembakan dan jenis kaliber senjata  ringan musuh. 


Penyerahan Sertifikat dilakukan setelah dinyatakan lulus uji coba (sertifikasi) TNI AD terhadap Rifle Perimeter Management System (RPMS) tersebut guna mendapatkan penilaian sehingga dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan pimpinan dalam menentukan kebijakan dalam rangka mendukung tugas pokok TNI AD. Adapun materi uji meliputi berbagai aspek yaitu konstruksi dan perlengkapan, kemampuan, kelancaran kerja dan aspek insani.


 


Metode dan teknik pengujian menggunakan metode eksperimen, pengamatan dan analisis guna memperoleh data uji coba dengan melakukan pengujian baik uji laboratorium maupun uji lapang, sehingga diperoleh data dari kemampuan sampel yang akan di uji serta menggunakan teknik pengukuran, pencatatan dan penghitungan sehingga diperoleh data yang ditimbulkan dari perlakuan sampel yang diuji coba.


 


Hadir dalam penyerahan sertifikat tersebut Staf Subdismat dan Dirbinlitbang Pussenif Dislitbangad.



(admin)

Informasi Penerimaan TNI-AD TA. 2024